Reses di Sepaku, Bijak Akan Perjuangkan Aspirasi Warga
PENAJAM – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Muhammad Bijak Ilhamdani melaksanakan reses di Desa Semoi, Kecamatan Sepaku, Minggu (27/03).
Ia mengatakan bahwa dalam kegiatan serap aspirasi tersebut masyarakat setempat banyak yang mengeluhkan akses jalan umum dan juga jembatan yang telah rusak.
“Warga mengeluhkan kondisi jalan yang berlumpur dan berlubang. Kondisi jalan yang rusak itu ada di jalan vico dan desa semoi dua, ” ujarnya.

Ia juga mengatakan bahwa kerusakan jalan tersebut mencapai delapan kilometer, jalan itu merupakan akses jalan antara desa Wonosari, Semoi dua dan Argomulyo. Sepanjang jalan itu ada jembatan penghubung yang kondisinya rusak dan membahayakan masyarakat yang melewatinya.
“Kami akan upayakan untuk mencari sumber pembiayaan agar apa yang menjadi keluhan masyarakat dapat diatasi, ” ujarnya.
Ditambahkannya, bahwa jalan yang rusak tersebut hampir mendapatkan bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim), namun karena suatu hal anggaran tersebut batal digelontorkan.
“Kami tetap berkomitmen untuk berusaha melakukan segala upaya agar apa yang menjadi persoalan di masyarakat ini dapat diselesaikan, ” pungkasnya. (Adv/mad/red)